Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2012

Kerusakan TV AKARI IC-20M88Z

Gambar
Saya dapat orderan untuk membetulkan tv AKARI dengan serial no: IC-20M88Z dengan kerusakan: gambar banyak semutnya, menurut yang punya tv sudah diganti anten+kabel, tapi masih saja tidak bisa bersih. Setelah saya bongkar, saya cek teg.AGC di tuner kecil sekali, hanya 1V, terus saya lacak ternyata R101=12k ohm yang mensuplai dari teg.12V ke AGC melar menjadi 100k ohm. Setelah saya ganti R-nya, gambarnya menjadi bersih...cliiing....! tidak ada semutnya lagi.

Kerusakan TV LG Ultra Slim 14FU7AB Standby

Gambar
Hari ini saya membetulkan tv LG Ultra Slim 14FU7AB, kerusakannya yaitu kalau dihidupkan hanya menyala led indikator standby-nya saja, Dipower pakai remote tidak bisa, langsung dari tvnya juga tidak bisa, setelah saya cek tegangannya satu persatu dari teg.B+115V-nya sampai teg.5V-nya, semuanya normal. Ternyata setelah saya solder ulang kristal program X502=32.768, bisa menyala.